Pejabat Bupati Mesuji Apresiasi Terlenggaranya Turnamen Bulu Tangkis Antar Pelajar SD-SMP

Mesuji ,(TopikIndonesia.Id) –  PB Mintra Tangkis Brabasan Menggelar Tournamem Bulu Tangkis Bagi Pelajar SD dan SMP Se kabupaten Mesuji selasa 19/7/22

Kegiatan yang Di Laksanakan Di Gor Kecamatan Tanjung Raya ini Di Buka langsung Pejabat Bupati Mesuji Drs.SulPakar,M.M, Dan Dampingi TP-PKK Kabupaten Mesuji Ibu Pori Karlia Sulpakar, S.Pd, Ketua Dharmawanita Persatuan Kabupaten Mesuji Ibu Chosiatun Syamsudin,Ketua Koni Kabupaten Mesuji Bapak H. Debry Syaputra, Ketua Umum PBSI Kabupaten Mesuji, Bapak Wahyu beserta Pengurus Para Peserta Kejuaraan bulutangkis Tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Mesuji.

‘ Saya ingin menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Turnamen bulutangkis Tingkat Pelajar SD dan SMP yang diselenggarakan oleh PB Mitra Tangkis Brabasan, Hal ini mengindikasikan bahwa semangat untuk meningkatkan prestasi dalam bidang olahraga khususnya bulutangkis di Kabupaten Mesuji sedang bergelora. Kata Drs.Sulpakar di Sela Penyampainanya.

Ia Melanjutkan’ Pada Prinsipnya, Pemerintah Kabupaten Mesuji sangat mendukung Turnamen-Turnamen semacam ini, karena dapat meningkatkan jiwa kompetisi para atlit Kabupaten Mesuji semenjak dini. Semoga para peserta dapat menjunjung tinggi sportivitas selama pertandingan berlangsung karna itu merupakan hal yang paling utama.

‘ Semoga dengan adanya Turnamen ini, menjadi langkah awal bagi Kabupaten Mesuji untuk menjaring Potensi bibit atlit bulutangkis yang memiliki kualitas dan Profesional sehingga dapat mewakili dan mengharumkan nama Kabupaten Mesuji di Kejuaraan-kejuaraan lain di level yang lebih tinggi.

Di tempat yang Sama, Hal senada juga di Katakan Kadisdik Mesuji Andi S Nugraha, Melalui Statmentnya ia juga Mengapresiasi Terselenggaranya kegiatan Tournamen bulu Tangkis Antar Pelajar ini, Tentunya untuk Melihat Bakat dan Minat Para Pelajar di Tingkat SD dan SMP se kabupaten Mesuji dalam Permainan bulu tangkis dengan harapan kedepan para pelajar yang Menang dapat kembali tampil di turnamen berikutnya.

BACA JUGA:  Serahkan Piala dan Piagam, Kadisdik Mesuji Tutup Turnamen Badminton Antar Pelajar SD-SMP

Saya Mengucapkan Terimkasih atas dukungan dan suport Pihak pihak terkait yang telah Mendukung Penuh kegiatan ini sehingga kegiatan ini dapat Terlaksana dengan baik.Tandasnya Andi. (Dmr)