TOPIKINDONESIA.ID – Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan dan Menteri BUMN Erick Thohir diusulkan kandidat bakal calon presiden pada pilpres 2024 mendatang.
Usulan tersebut mencuat dari akar rumput partai, usai pertemuan akbar Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) PPP, PAN dan Golkar, pada Sabtu (4/6/2022) lalu yang disiarkan secara live di Instagram.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPW PAN Lampung, Joko Santoso, membenarkan.
“Sementara dua nama itu yang muncul, Pak Zulkifli dan Erick Thohir, secara umum karena keduanya adalah tokoh Lampung,” kata Joko Santoso, Selasa (7/6/2022.
Meski demikian, lanjut Ketua Pansus LHP DPRD Lampung itu, PAN tidak serta merta bulat langsung mengusulkan dua nama tersebut. Karena DPW PAN Lampung tetap bakal menampung aspirasi dari 15 Kabupaten/kota DPD PAN terlebih dahulu.
“Usulan tiap DPD nanti ditampung dan dibahas juga di rakerwil atau rakerda PAN Lampung,” terang Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu yang senang berkeliling dapil sejak menjadi Anggota DPRD Tanggamus Periode 2009-2014, hingga menjadi Anggota DPRD Lampung Periode 2014-2019 dan 2019- 2024 ini.
Menurut Wakil ketua komisi IV DPRD itu, nantinya hasil rakerda PAN Lampung, bakal dibawa ke Rakernas DPP PAN pada Agustus 2022 mendatang.
“Puncaknya (usulan capres) di rakernas, ada dua kemungkinan bisa hasil musyawarah mufakat, atau hak veto ketum,” tegasnya.
Ditanya soal KIB di Lampung, Joko Santoso menyebutkan DPW PAN tunduk pada perintah pusat nantinya.
“Untuk sementara, baru soal Pilpres 2024. Kalau untuk pilkada nya, itu belum, karena lebih dahulu itu. Nanti siapa tahu PAN bisa usung sendiri di daerah. Jika suaranya memungkinkan,” tandasnya.(*)