Dana Desa TH 2023, Diduga Disalah Gunakan Oleh Oknum Kades Trisnomulyo Kec Batanghari Nuban Lamtim

Lampung Timur -(02/02/2025)  Berdasarkan keterangan dan hasil investigasi yang dilakukan oleh ketua PAC organisasi Pemuda Pancasila (PP) di wilayah Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur, menemukan adanya dugaan penyelewengan pada program Dana Desa (DD) di tahun 2023 yang lalu untuk pembangunan sumur Bor, Minggu 02/02/2025.

Firmansyah, Selaku ketua PAC Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Batanghari Nuban, menerangkan kepada awak media, bahwa program Dana Desa (DD) pada tahun 2023, yang dikelola oleh salah satu oknum Kepala Desa Trisnomulyo Kecamatan Batanghari Nuban yang berinisial AS, diduga telah melakukan penyalah gunaan program Dana Desa (DD) pada tahun 2023.

Hal itu di ketahui pada saat kami melakukan investigasi di lapangan, kemudian kami juga mendapatkan keterangan dari beberapa warga desa trisnomuyo tersebut, bahwa pembangunan sumur Bor ini dibuat menggunakan program Dana Desa (DD) tahun 2023,

Namun pembangunan nya hingga saat ini belum terealisasi, kemudian selanjutnya pembangunan sumur Bor tersebut dilanjutkan pada tahun 2024, melalui program Dana Desa (DD) di tahun 2024,” ungkap Firmansyah.

Untuk mengetahui lebih lanjut lalu awak media mencoba menghubungi sektaris desa
melalui telepon WhatsApp untuk dikonfirmasi, lalu sekdes menjelaskan terkait kegiatan dan pembangunan atas program Dana Desa (DD) di tahun 2023 yang lalu.

Dalam keterangan sekdes desa trisnomulyo tersebut menyampaikan bahwa pada program Dana Desa (DD) pada tahun 2023 yang lalu, itu ada dua titik sumur Bor yang terletak di dusun 01, RT 01 dan RT 05, kemudian untuk bantuan Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD, sebanyak 30 orang Keluarga Penerima Manpaat (KPM).

“Kemudian untuk yang lain nya saya lupa coba silahkan konfirmasi sama mbak Anggi selaku bendahara nya karena bendahara sama Kades nya yang lebih tau dengan jelas terkait Dana Desa pada tahun 2023 tersebut.

BACA JUGA:  Jajaran Polres Tulang Bawang Barat Laksanakan Pengamanan Ibadah Kenaikan Yesus Kristus.

Kalau gak silahkah konfirmasi langsung ke inspektorat di irban lima, karena dari pihak inspektorat juga sudah menyampaikan kepada kami apabila ada yang mau tanya-tanya terkait program Dana Desa di tahun 2023 untuk desa trisnomulyo silahkan konfirmasi ke inspektorat di bagian irban lima, itu pesan dari pihak inspektorat kepada kami,” tutur sekdes.(Rahmat)