DEMA, SEMA dan HMJ FS UIN RIL Dilantik

TOPIKINDONESIA.ID, BANDARLAMPUNG – DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa), SEMA (Senat Mahasiswa), dan HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Fakultas Syariah (FS) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) masa khidmat 2021-2022 resmi dilantik di gedung GSG Fakultas Syariah, pada Jum’at (05/02/2021).

Pelantikan dilakukan secara online dan offline dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Yang diwakili oleh ketua, wakil ketua dan sekretaris untuk DEMA dan SEMA sedangkan HMJ hanya diwakili oleh ketua saja.

Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh DEKAN Fakultas, Wakil Dekan 1, 2, dan 3 dan beberapa orang perwakilan dari pihak fakultas dan demisioner Ketua DEMA FS, SEMA FS, HMJ periode 2020.

Zulham Donni Siregar sebagai ketua DEMA Fakultas terpilih mengatakan menjadi tantangan hari ini adalah situasi pandemi yang sedang kita hadapi, situasi ini pada akhirnya memaksa kita untuk lebih memaksimalkan potensi mahasiswa.

“Seperti yang kita ketahui bahwa Revolusi Industri 4.0 hari mewajibkan kita semua untuk memiliki 4C, dalam menghadapi tantangan dunia virtual hari ini, yaitu : memperkuat berfikir kritis (critical thinkhing), memiliki kemampuan yang baik (communication), pandai dalam berkolaborasi (collaboration), dan kreatif(creativity). Maka DEMA dengan dukungan semua pihak dan seluruh civitas kampus, akan berusaha mewujudkan dan merealisasikan hal tersebut,” ungkapnya.

Sementara, Yuni Ketua Senat Mahasiswa terpilih mengatakan kedepannya yang menjadi fokus adalah bagaimana mahasiswa Fakultas Syariah lebih sadar hukum yang berfungsi  mengatur masyarakat dalam upaya menciptakan keadilan dan kesejahteraan.

“Maka untuk kedepan penguatan pemahaman tentang hukum selain yang di dapatkan di ruang kelas, mudah-mudahan kami akan membuat ruang-ruang diskusi terkait hukum dan kebangsaan di Fakultas Syariah supaya mahasiswa lebih antusias dan imperaktif dalam belajar,” pungkasnya. (rls/Fik/TI)

BACA JUGA:  Pemprov Lampung Dorong Peningkatan Kepatuhan Terhadap Standar Pelayanan Publik